JK: Politik itu Bisa Diselesaikan Satu Hari tapi Penyelesaian Ekonomi Tidak Bisa | ROSI

2024-03-08 400

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wacana pengguliran Hak Angket di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) terus menjadi sorotan publik hingga saat ini. Jusuf Kalla pun meyakini rencana Hak Angket kecurangan pemilu 2024 tidak akan mandek di DPR.



Sebelumnya isu pertemuan JK dengan Megawati pun berhembus. JK pun menegaskan, pertemuan itu bukan saya yang menyatakan dan kalau pun ada pertemuan itu hanya menjalin konsolidasi.



Tidak sampai di situ, pembicaraan mengenai Golkar yang diisukan akan dipimpin oleh Jokowi atau Gibran nantinya. JK menjelaskan ada mekanisme yang perlu dilakukan untuk masuk dalam jejeran pengurus.



Selain itu, pembahasan ekonomi juga menjadi perhatian khusus untuk pemimpin selanjutnya, karena ancaman krisis ekonomi tidak boleh terjadi. "Jangan sampai pengalaman tahun 98 terjadi lagi", ujar JK.

#hakangket #golkar #jusufkalla #pemilu2024

Baca Juga Djarot: Putusan MK Menjadi Pintu Masuk untuk Pemilu Selanjutnya | SATU MEJA di https://www.kompas.tv/talkshow/490912/djarot-putusan-mk-menjadi-pintu-masuk-untuk-pemilu-selanjutnya-satu-meja



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/491362/jk-politik-itu-bisa-diselesaikan-satu-hari-tapi-penyelesaian-ekonomi-tidak-bisa-rosi